Selalu Melayani, At-taqwa Gelar Pelatihan Pemuliaan Jenazah Covid 19 Bersama Pemkot Cirebon

Jan 27, 2021 | Artikel, Artikel Islam, Berita Seputar Masjid

attaqwacirebon.com-CIREBON, 27 Januari 2021.

Dalam upaya melayani masyarakat, At-taqwa Centre bekerja sama dengan Satgas Covid 19 Kota Cirebon menggelar Pelatihan Pemulasaraan Jenazah. Acara dilaksanakan di Gedung Islamic Centre Kota Cirebon pada Hari Rabu, 27 Januari 2021. Sebanyak 40 orang peserta hadir pada acara ini dengan melaksanakan protokol kesehatan.

Sekda Kota Cirebon Drs. H. Agus Mulyadi, M.Si., membuka acara pelatihan. Agus bersama Ketua Panitia Dr. H. Ahmad Yani, M.Ag., yang merupakan Ketua At-taqwa Centre bersepakat untuk selalu bersinergi dalam memajukan Kota Cirebon. Banyak program yang telah berhasil dilaksanakan At-taqwa bersama Pemkot Cirebon.

Kegiatan pelatihan ini diisi oleh pemateri dari Dinas Kesehatan dan Rumah Sakit Gunung Jati Cirebon. Selama 2 hari, peserta akan dilatih tentang penanganan jenazah yang positif Covid 19. Selain itu, peserta juga akan dibekali pemahaman tentang kondisi pandemi covid 19 terkini. Jumlah kasus, gejala, dan lainnya.

Adalah solusi untuk masyarakat yang saat ini masih dalam kondisi pandemi. Penanganan jenazah yang positif Covid 19 akan lebih tertangani dengan baik. Setiap peserta pelatihan, akan menjadi kader yang minimal bisa memberikan manfaat di tempat tinggalnya. Ketika ada warga meninggal positif Covid 19, warga tidak lagi khawatir dan bingung dalam penanganan jenazah. (Ibn)

Berita Terkait

Pembagian Warisan Dalam Islam Berserta Tabelnya

Pembagian Warisan Dalam Islam Berserta Tabelnya

Agama Islam menjunjung tinggi nilai keadilan dan menjadi agama yang sempurna sebab mengatur urusan dunia dan juga akhirat. Dalam urusan warisan didalam islam telat diatur dengan baik dan adil sebagaimana dalil-dalil yang telah kita pelajari selama ini dan juga kita...

Cara Menjadi Penerjemah Tersumpah dan Keuntungannya

Cara Menjadi Penerjemah Tersumpah dan Keuntungannya

Perbedaan paling kentara antara penerjemah biasa dan penerjemah tersumpah ada pada luas atau tidaknya peluang kerja. Hal utama yang jadi perbedaan adalah keberadaan sertifikasi: Interpreter, translator, dan lain sebagainya. Kalau Anda seorang penerjemah, maka mesi tau...

Pin It on Pinterest

Share This