Attaqwacirebon.com, Cirebon – Kamis (28/11/19), setelah mantap bekerja sama dengan OYO, At-Taqwa Guest House (AGH) mulai direnovasi dari mulai cat, wallpaper, westafel, kamar mandi dan berbagai estetika kamar yang diperlukan guna berikan penginapan ternyaman kepada pelanggan.
Tim Operasional Excelent OYO, Diaz dan Eba mengecek proses renovasi dari kamar ke kamar. Diaz dan Eba juga mengecek pelayanan petugas AGH kepada konsumen. Diaz ingin memastikan bahwa petugas AGH memahami betul bagaimana memperlakukan tamu dengan baik.
Dalam proses renovasi, manajemen AGH turut serta mengawal. Nur Ali dan Fatimah tampak menemani Diaz dan Eba mengecek perenovasian dari kamar ke kamar. Nur Ali menyatakan sangat bersyukur bisa bekerja sama dengan OYO. Dengan kerja sama ini, diharakan AGH dapat menjangkau konsumen lebih luas dan memberikan pelayan prima. (RC)