PEGADAIAN SELENGGARAKAN LITERASI HAJI

Agu 20, 2019 | Artikel, Artikel Islam, Berita

AMC – Selasa (20/8/19) Pegadaian menyelenggarakan literasi haji di Gedung Islamic Centre Kota Cirebon. Acara dimulai pukul 09.00 WIB dan akan berakhir pada pukul 12.00 WIB. Lierasi haji dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Cirebon, Bank-Bank Syariah, KBIH, Otoritas Jasa Keuangan dan para ustadz-ustadz yang ada di Kabupaten Cirebon. Acara ini bertujuan untuk mengetahui seluk-beluk mengenai pelaksanaan ibadah haji khususnya dari segi pembiayaan.

Dalam sambutannya Dwi Santoso selaku Deputi Area Bisnis Pegadaian Cirebon mengucapkan terima kasih kepada para hadirin yang telah berkenan hadir. Dwi Santoso juga sangat mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu kelancaran acara literasi haji yang dihadiri lebih dari 150 peserta dari Kabupaten Cirebon. Acara literasi haji akan diisi sesi pemaparan mengenai program-program seputar haji dari pihak Pegadaian. Adapun pembicara tunggal dalam acara ini akan diisi oleh Dr. H. Mukhlisin Muzarie, M. Ag dengan materi tausiyah seputar haji.

Sesi pembukaan acara dibawakan dengan cukup meriah dengan menghadirkan MC yang dapat membawa suasana begitu bersahabat. Acara pembukaan ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Ketua At-Taqwa Centre, Dr. H. Ahmad Yani, M. Ag. Setelah sesi pembukaan selesai, acara dilanjutkan oleh pemateri. Di akhir acara seminar literasi haji akan diisi dengan ramah-tamah dan santap siang bersama. (Rosie)

Follow Sosial Media At Taqwa :

Berita Terkait

Niat Puasa Ramadhan Lengkap dengan Doa Berbuka Puasa

Niat Puasa Ramadhan Lengkap dengan Doa Berbuka Puasa

Niat puasa Ramadhan menjadi bagian paling mendasar dalam ibadah puasa yang sering dianggap sepele, padahal memiliki peran sangat menentukan sah atau tidaknya puasa seseorang. Banyak umat Islam yang sudah terbiasa berpuasa setiap tahun, namun belum sepenuhnya memahami...

TATKALA HARTA DAN JABATAN MENGGERUS HIDAYAH

TATKALA HARTA DAN JABATAN MENGGERUS HIDAYAH

Harta dalam bahasa arab disebut “Mal”, oleh karenanya zakat harta disebut juga dengan istilah “Zakat Mal”. Kata bahasa arab “Maala – Yamiilu” artinya cenderung. Maka harta itu dalam bahasa arab disebut “Mal” karena manusia secara naluriah cenderung kepada harta...

Bacaan Sholat Lengkap Beserta Artinya Berdasarkan Dalil

Bacaan Sholat Lengkap Beserta Artinya Berdasarkan Dalil

Sholat berdiri sebagai ibadah paling utama dalam Islam. Setiap gerakan dan bacaan sholat memiliki makna yang menghadirkan kekhusyukan serta penghayatan. Jika kita sebagai muslim rajin sholat setiap hari, namun belum sepenuhnya memahami arti dari setiap lafaz bacaan...

Pin It on Pinterest

Share This