TIGA TINGKATAN MENJADI INSAN KAMIL

Agu 16, 2019 | Artikel, Artikel Islam, Berita Seputar Masjid

AMC – Jumat (16/8/19) At-Taqwa Centre menggelar apel rutin di plaza Masjid Raya At-Taqwa Kota Cirebon. Seperti biasa apel dilaksanakan dari pukul 08.00 – 08.30 WIB. Apel rutin dikomandani oleh security At-Taqwa Centre bernama Rochman. Sebelum apel dimulai, Subagja membacakan ayat suci Al-Quran untuk menambah keberkahan acara apel pagi. Adapun yang bertindak sebagai penceramah tausiyah singkat adalah Dr. H. Syahruddin, M. Ag.

Dalam tausiyah singkatnya, Syahruddin menyampaikan materi terkait insan kamil. Insan kamil dalam bahasa Indonesia diartikan sebagai manusia sempurna. Manusia yang sempurna di sisi Allah adalah manusia yang senantiasa beribadah kepada Allah Swt. Allah Swt menilai manusia dari ketakwaannya, bukan dari paras, harta maupun tahta yang sedang dipegangnya. Cara menjadi insan kamil ada tiga tingkatan yaitu hablum minallah, hablum minan nas, dan hablum minal alam.

Hablum minallah adalah hubungan manusia dengan Allah. Hablum minallah ditunjukkan dengan beribadah, puasa, shalat, zikir, haji dan membaca Al-Quran. Hablum minan nas adalah hubungan manusia dengan sesama manusia. Hablum mina nas dapat ditunjukkan dengan bersilaturahmi, menjaga ukhuwah islamiyah, dan toleransi. Hablum minal alam adalah hubungan manusia dengan alam semesta yang terdiri atas flora dan fauna. Manusia harus bisa berhubungan dengan baik kepada Allah, kepada manusia dan kepada alam. Apabila ketiga hubungan ini dijalankan manusia dengan baik, maka akan tercipta kondisi yang harmonis. (Rosie)

Berita Terkait

Pembagian Warisan Dalam Islam Berserta Tabelnya

Pembagian Warisan Dalam Islam Berserta Tabelnya

Agama Islam menjunjung tinggi nilai keadilan dan menjadi agama yang sempurna sebab mengatur urusan dunia dan juga akhirat. Dalam urusan warisan didalam islam telat diatur dengan baik dan adil sebagaimana dalil-dalil yang telah kita pelajari selama ini dan juga kita...

Cara Menjadi Penerjemah Tersumpah dan Keuntungannya

Cara Menjadi Penerjemah Tersumpah dan Keuntungannya

Perbedaan paling kentara antara penerjemah biasa dan penerjemah tersumpah ada pada luas atau tidaknya peluang kerja. Hal utama yang jadi perbedaan adalah keberadaan sertifikasi: Interpreter, translator, dan lain sebagainya. Kalau Anda seorang penerjemah, maka mesi tau...

Pin It on Pinterest

Share This