AMC – Masjid Raya At-Taqwa Kota Cirebon atau biasa dikenal dengan sebutan MRA, memiliki dewan kemakmuran masjid yang diketuai oleh Dr. H. Ahmad Yani, M. Ag. Susunan organisasi pengurus DKM Raya At-Taqwa terdiri dari banyak bidang yang menangani berbagai kegiatan. Salah satu bidang yang menangani kegiatan ikrar syahadat bagi muallaf adalah bidang Diklat, PHBI dan dakwah.
Pada Senin (25/2/19) seorang pemuda asal Riau bernama Efendi menyatakan diri masuk Islam. Ba’da shalat ashar Efendi mengucapkan kalimat syahadat di ruang utama Masjid Raya At-Taqwa. Prosesi ikrar syahadat dibimbing oleh sekretaris At-Taqwa Centre HM. Utsmani, Hs, MH.I. Ada dua saksi menemani Efendi ketika mengucapkan kalimat syahadat yaitu Rusdi dan Ikin. Prosesi ikrar syahadat juga disaksikan oleh seluruh jamaah shalat ashar, santri RTQ At-Taqwa Centre dan petugas At-Taqwa Centre. Setelah mengucapkan kalimat syahadat acara dilanjutkan dengan jabat tangan antara Efendi dengan seluruh jamaah ikhwan yang sedari tadi menyaksikan prosesi ikrar syahadat. Efendi juga menerima bingkisan dari At-Taqwa Centre sebagai bentuk kepedulian kepada muallaf.
Efendi mengaku masuk agama Islam tanpa ada unsur paksaan dari siapapun. Efendi semula beragama Budha dan memilih menyatakan diri masuk Islam karena sudah mantap menyakini Islam sebagai agama barunya. Keputusannya masuk Islam sudah direstui orang tuanya yang masih beragama Budha. Lebih lanjut, Efendi menjelaskan bahwa dirinya masuk Islam karena banyak bergaul dengan temannya yang mayoritas beragama Islam. Disitulah Efendi mulai banyak bertanya dan mempelajari agama Islam. Kedepannya Efendi akan istiqamah belajar dan mengamalkan ajaran Islam. (Rosie)