Cirebon, attaqwacirebon,com – Suasana haru dan bahagia menyelimuti Pengurus At-Taqwa Centre Cirebon saat Rapat Kerja Pengurus Tahun 2025 dimana Pengasuh Ponpes Bina Insan Mulia yang telah menyediakan fasilitas tempat untuk rapat kerja langsung hadir membersamai rapat kerja tersebut pada 15-16 Februari 2025. KH. Imam Jazuli secara mengejutkan memberikan hadiah umroh kepada para pengurus sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka dalam mengembangkan dakwah dan pelayanan ummat.
Dalam rangkaian agenda Rapat Kerja terdapat agenda penandatanganan MoU dengan Travel Umroh Teguh Madani Bersahabat (TMB), dimana MoU tersebut berdasarkan cita-cita serta seruan pada seluruh umat untuk mencintai Marbot Masjid dan At-Taqwa Centre sebagai Pioneer Gerakan Cinta Marbot.

H. Syaeful Badar, Penerima Hadiah Umroh, Berkah Ngopeni Masjid
Saat itu KH. Imam Jazuli secara spontan menyampaikan bahwa akan memberikan hadiah umroh untuk 1 pengurus At-Taqwa Centre dan disambut baik oleh Travel Umroh TMB yang menambah kan 1 hadiah umroh., Kyai Ijaz sapaan akrab Pengasuh PP. Bina Insan Mulia tersebut menyampaikan bahwa hadiah ini bukan hanya bentuk penghargaan, tetapi juga doa agar para pengurus semakin semangat dalam mengabdi untuk umat.
“Mereka telah bekerja dengan penuh keikhlasan dan istiqomah dalam membangun At-Taqwa Centre sebagai pusat dakwah yang membawa manfaat luas bagi masyarakat. Umroh ini adalah bentuk ungkapan terima kasih dan harapan agar mereka semakin dekat dengan Allah,” ujar KH. Imam Jazuli dalam sambutannya.
Kedua pengurus At-Taqwa Centre yang menerima hadiah umroh hasil pun tak kuasa menahan rasa haru. Salah satu penerima, Ustaz H.. Syaeful Badar, mengungkapkan rasa syukurnya atas kejutan ini.

Zet Zet Amanat, Penerima Hadiah Umroh, Berkah Ngopeni Masjid
“Saya tidak pernah menyangka akan mendapatkan hadiah sebesar ini. Ini adalah berkah yang luar biasa dan motivasi bagi kami untuk terus mengabdi dengan sepenuh hati insyaallah wong kang ngopnei Masjid pasti diopeni gusti Allah,” ujarnya.
At-Taqwa Centre Cirebon sendiri dikenal sebagai pusat kegiatan keislaman yang aktif dalam berbagai bidang, mulai dari pendidikan, sosial, hingga pemberdayaan ekonomi umat. Dengan adanya hadiah umroh ini, diharapkan semangat dakwah semakin meningkat, dan At-Taqwa Centre terus berkembang menjadi mercusuar kebaikan bagi masyarakat.