CIREBON – www.attaqwacirebon.com At-Taqwa Centre Cirebon memfasilitasi sunat gratis muallaf yang berikrar syahadat di Masjid Raya At-Taqwa Cirebon pada Sabtu 09/04/2022 diantar oleh Staf Kegiatan, Nur Ali di Klinik TNI AL Cirebon. At-Taqwa Centre Cirebon memberikan pelayanan ikrar muallaf tanpa biaya apapun, disamping itu akan memberikan sertifikat yang diakui negara sesuai aturan dan rekomendasi dari MUI dan Kemenag yang berlaku. Muallaf yang bernama ikhsan kini, melakukan ikrarnya pada tanggal 4 April di Masjid Raya At-Taqwa dipandu oleh staf Attaqwa Nur Ali selepas Sholat Ashar disaksikan seluruh Jama’ah Masjid Raya At-Taqwa.
Menurut Ketua At-Taqwa Centre Cirebon, Dr. H. Ahmad Yani, M.Ag. melalui staf kegiatan, Nur Ali, bahwa “Dia (Ikhsan) semangat ingin menjadi muslim, gak main-main, ingin dipercepat (segala hal yang mendasar sebagai muslimnya.”
Sunat selama lebih dari satu jam bersama dr. Masuni sebagai dokter yang bertugas di klinik TNI untuk mensunat saudara Ikhsan menjelaskan kesulitannya selepas proses penyunatan. “Alot” katanya disambut tawa Nur Ali dan Ikhsan.
“Sebelum ikrar pun sudah ada pengakuan belum sunat, jadi kita lanjutkan dengan dibantu operasionalnya oleh Lembaga Amil At-Taqwa (Laziswa)”
Laziswa At-Taqwa sebagai Lembaga amil Masjid At-Taqwa membantu seluruh pelayanan Masjid Raya At-Taqwa mulai dari bantuan pendidikan marbot masjid, kesehatan marbot masjid, konsultasi Syariah, Ikrar Muallaf dan lainnya. Ikrar Muallaf/Syahadat di Masjid Raya At-Taqwa difasilitasi penuh (GRATIS) oleh At-Taqwa Centre Cirebon setelah sudah mengikrarkan ratusan orang di Masjid semenjak diberikan mandat atau kepercayaan oleh MUI Kota Cirebon. (Akil)