Radio At Taqwa, di jugjug mahasiswa KPI

Sep 2, 2019 | Artikel, Artikel Islam, Berita Seputar Masjid

Sebanyak 10 mahasiswa jurusan Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) Fakultas Ushuludin Adab dan Dakwah IAIN Syekh Nurjati Cirebon, praktek pengalaman lapangan di radio dakwah at taqwa centre kota Cirebon. Kegiatan ini menjadi yang pertama bagi radio dakwah at taqwa, setelah 4 tahun mengudara kerjasama dengan radio Maritim 102.6 FM.

Area Manager radio at taqwa Ade Saputra, mengatakan, program dakwah yang di siarkan adalah program Geladak atau gelaran dakwa at taqwa, yang di siarkan langsung dari masjid raya at taqwa, melalui frekwensi 102.6 FM pada radio Maritim, dengan menampilkan narasumber dari berbagai disiplin ilmu, mulai dari ulama, ustadz, budayawan, seniman, praktisi kesehatan, dosen, serta pakar dan ahli, Geladak mengudara mulai jam 16.45 sampai magrib, tidak hanya ceramah, juga tanya jawab, jelas Ade.

Sementara mahasiswa KPI yang PPL mereka tidak hanya sekedar memahami dan melihat teknik produksi siaran, tetapi di libatkan juga sebagai penyiar, moderator, notulen dan operator, secara bergantian mereka praktek langsung, untuk membekali keterampilan produksi siaran. (Abi DAN)

Berita Terkait

Konsep Wisata Halal di Cirebon Harus Cakup Seluruh Aspek

Konsep Wisata Halal di Cirebon Harus Cakup Seluruh Aspek

Cirebon, kota yang kaya akan budaya dan tradisi, terletak di pesisir utara Jawa Barat, telah lama menjadi tujuan favorit para pelancong. Namun, dalam beberapa tahun terakhir, wisata halal di Cirebon mulai mendapatkan perhatian yang lebih serius. Seluruh elemen yang...

Apa Itu Wakaf Produktif dan Seperti Apa Saja Contohnya?

Apa Itu Wakaf Produktif dan Seperti Apa Saja Contohnya?

Wakaf merupakan instrumen yang ditawarkan agama Islam yang mewujudkan aspek moral yang menekankan pada nilai keadilan sosial dan ekonomi. Wakaf mempunyai potensi yang besar untuk membawa angin segar bagi perkembangan perekonomian Indonesia dengan didukung oleh para...

Pin It on Pinterest

Share This